Aktivitasnusantara.Com- Dizaman moderenisasi saat ini ini rasanya mendengar selebgram udah bukan hal yang tabuh lagi bagi Kids Zaman Now. Apalagi kamu sebagai pengguna instagram, peran media sosial memang begitu besar.
Tak heran jika kemudian muncullah selebgram – selebgram hits yang popularitasnya sudah hampir menyamai artis.
Siapa yang tidak kenal dengan selebgram yang satu ini? Banyak memiliki pengikut dan aktif diberbagai platform sosial media seperti Tik-Tok, Snack Video, dan Instagram.
Kids Zaman Now pasti tau dong apa lagi yang mempunya hobi yang sama dengan dirinya Yes! “Eunpou”, ia memiliki nama asli Aditya Permana, dengan username Instagramnya yaitu: @eunpou.
Selebgram muda ini adalah orang yang sangat berpikiran terbuka dan sering dianggap sebagai pribadi yang jutek walau sebenarnya ia adalah orang yang sangat ramah. Ia pandai berbahasa Inggris (selain bahasa Jerman dan Korea yang juga dikuasainya), ia juga gemar bermain gitar dan hobi bernyanyi.
Awalnya Eunpou mulai merintis karir sebagai Content Creator, dengan kerap membuat video, yang pada awalnya hanya untuk sekedar lucu – lucuan saja, namun ternyata konten yang dia buat disukai oleh banyak orang, hingga mengantarkanya menjadi salah satu selebgram populer yang kini telah memiliki 50 ribu lebih pengikut di akun instagramnya.
Di Instagram, ia gemar membuat video parodi yang memiliki ciri khas tersendiri. Ia merupakan penyunting video independen yang sudah menangani banyak klien besar dan pernah berkerja sama dengan brand-brand besar.
Ia juga sangat suka berlibur dan kerap mengajak pengikutnya untuk ikut berpartisipasi setiap kali ia akan melakukan perjalanan baik dalam maupun luar negeri.
Hal ini sejalan dengan cita-cita yang selalu didambakan oleh seorang Aditya atau yang lebih dikenal dengan nama Eunpou, bahwa ia ingin menjadi orang yang dapat menghibur banyak orang dengan cara yang kreatif, inovatif, dan edukatif.
“Saya merintis karir itu semejak lulus SMA, saat itu karena covid jadi lebih banyak beraktivitas dirumah, akhirnya timbul niat menjadi Content Creator, saya tak menyangka respon dari orang-orang banyak yang positif hingga mengantarkan saya sampai titik ini” ujar Eunpou.
“Untuk para perintis karir, terkhusus untuk pengiat-pengiat sosial media, jangan pernah takut, jangan pernah insecure, terus belajar dan jangan sombong tetap rendah hati, meski kesuksesan ada didepan mata kita, tutupnya Eunpou. (Tw07)