Aktivitasnusantara.Com – Hotel Grand Atlet merupakan salah satu fasilitas penginapan yang di sediakan Dinas Pemuda dan Olahraga, Provinsi Bengkulu untuk para atlet. Tidak hanya itu, atlet yang menginap di hotel grand atlet ini tidak di pungut biaya.
“Sementara untuk saat ini atlet yang menginap belum di pungut biaya,” jelas Tajri sebagai pengelolah hotel Grand Atlet, Senin (14/02/2022)
Untuk saat ini, Hotel Grand Atlet hanya memiliki 1 karyawan dan belum memiliki penghasilan, maka dari itu banyak upaya pemerintah provinsi untuk membuat Hotel Grand Atlet, salah satunya dengan mengajak pihak ketiga dalam mengelolah Hotel Grand Atlet,sudah ada perjanjian sewa.
“Jadi waktu itu, sudah ada perjanjian sewa, tapi belum jalan karena terganjal Perda,”ungkapnya (14/02/2022).
Tajri juga menyebutkan agar hotel atlet tetap berjalan dan fasilitasnya terawat, harus ada pihak ketiga dan perjanjian sewa dalam hal mengelolah hotel agar hotel tetap terawat, Tajri juga berharap bahwa akan segera diadakan MoU.
“Ya harapan saya segera di adakan MoU, jadi enak ya kalau sudah ada perjanjian sewa, hotel bisa di kelola dengan baik dan juga kita bisa menambah fasilitas hotel juga,”tutup Tajri pengelolah hotel Grand Atlet. (Adv)